Thursday, May 1, 2014

Setidaknya Ada 3-4 Rumah Tidak Layak Huni Ditiap RT

CianjurNewsFlash (CNF) - Program saba desa merupakan program sosialisasi dari pemkab Cianjur, dimana dalam program tersebut pemerintah dalam hal ini bupati bersilaturahim dengan warga dan menjaring aspirasi. Selain itu juga bupati mencoba berdialog tentang berbagai kegiatan yang telah dan sedang berjalan.

Bertempat di desa Kademangan kecamatan Mande, bupati Cianjur Tjetjep Mochtar Soleh melakukan pertemuan dengan para ketua RT, dan juga dihadiri unsur muspika.

"Kegiatan saba desa merupakan kegiatan rutin dilakukan istilahnya saba RT. Dalam saba RT ini mengevaluasi berbagai bantuan dari pemerintah daerah yang diberikan kepada para ketua RT, dimana setiap RT diberikan uang sebesar Rp10 juta". Demikian yang dikemukakan oleh Bupati Cianjur Tjetjep Muchtar Soleh, ketika ditemui seusai acara di kecamatan Mande, hari ini Selasa (8/10).

Bupati menambahkan bahwa, dari hasil evaluasi ternyata terdapat penyerapan swadaya masyarakat sampai mencapai 300 persen dan ini sangat menggembirakan.

Terkai dengan Rumah Tidak Layak Huni (rutilahu), setelah mengadakan saba desa ternyata masih banyak warga masyarakat yang rumahnya tidak layak. Pemerintah memberikan dana stimulan sebesar Rp2juta dan nantinya diharapkan ada keikutsertaan masyarakat dalam mengatasi hal tersebut.

Disinggung tentang jumlah yang harus dibantu, pihaknya sampai sekarang masih mendata. "Sampai saat ini jumlahnya sedang didata namun begitu ada setidaknya 3 - 4 rumah di tiap RT yang tidak layak huni, ujarnya. (FI)

No comments:

Post a Comment