Thursday, April 10, 2014

Korea Cukup Diminati Warga Cianjur


CianjurNewsFlash (CNF) - Minat warga Cianjur untuk bekerja ke luar negeri cukup tinggi. Selama ini minat dan kesempatan lebih banyak menuju wilayah timur tengah. Tidak hanya bekerja ke timur tengah saja namun sekarang ini cukup banyak yang warga Cianjur yang berminat bekerja ke Korea.

Pihak Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2 TKI) mencatat sedikitnya ada sekitar 183 orang warga Cianjur yang bekerja di Korea. Jumlah ini periode antara tahun 2008-2012. 

Di tahun 2008 Tenaga Kerja Indonesia asal Cianjur dengan tujuan Korea berjumlah 3 orang, 2009 mengalami kenaikan menjadi 16 orang, 2010 berjumlah 22 orang, 2011 berjumlah 77 dan 2012 sebanyak 49 orang.

"Pihak dinas ketenaga kerjaan kabupaten Cianjur tidak secara langsung dilibatkan, namun kewenangannya berada di BNP2TKI, termasuk dokumen-dokumen yang berhubungan dengan calon tenaga kerja seperti skck". 
Demikian yang dikemukakan oleh Ubaydillah selaku kasi bina lembaga usaha ketenaga kerjaan Dinsosnakertrans kab. Cianjur saat ditemui di ruang kerjanya beberapa hari lalu.

Ubaydillah menambahkan, "Untuk kebijakan tenaga kerja merupakan kewenangan perusahaan di Korea, baik penempatan maupun jumlah kebutuhan tenaga kerja". 

Diakui pihaknya tidak bisa memberikan perhatian besar juga perlindungan karena keterbatasan akses terhadap tenaga kerja. Koordinasinya hanya paling dengan pihak BNP2TKI dan kemenlu. Pihaknya selalu meminta perlindungan baik itu kepada BNP2TKI ataupun kemenlu seandainya ada hal-hal yang tidak mengenakkan terhadap TKI asal Cianjur. (FI)

No comments:

Post a Comment