Friday, July 3, 2015

Belasan Pospam Disiapkan Untuk Arus Mudik Dan Balik

CianjurNewsFlash (CNF) - Polres Cianjur telah menetapkan 16 titik pos pengamanan dan pelayanan yang tersebar di berbagai jalur, termasuk alternatif. Selain itu, seluruh polsek pun telah diperintahkan untuk merubah kantornya menjadi tempat istirahat bagi para pemudik.

"Kami telah menyiapkan 16 titik pospam guna memberikan pengamanan dan juga pelayanan bagi masyarakat yang melaksanakan mudik dan balik. Dwmikian yang dikatakan oleh Kapolres Cianjur, Akbp. Asep Guntur Rahayu.

Selain itu personil yang akan mendukung pengamana arus mudik dan balik 2015 sebanyak 1.142 personil disiapkan untuk mengamankan jalur mudik di Cianjur. Jumlah tersebut terdiri dari kepolisian, TNI serta instansi lain yang terkait.

"Sesuai petunjuk Kapolda, personil akan disebar sesuai kebutuhan. Bilamana di titik tersebut memang sangat rawan dan sering terjadi kecelakaan atau kejahatan kami akan tempat personil di situ," jelasnya.

Selain itu juga guna memudahkan para pemudik menuju tempat tempat tujuan, ada tiga jalur alternatif yang disiapkan bagi pemudik yang melewati Cianjur. Yakni melalui Jonggol-Ciranjang, jalan lingkar timur Cianjur serta jalur dalam kota Cianjur. Ketiga jalur tersebut menghubungkan Cianjur menuju Jakarta. (FI/ferrycia)


Info lainnya :

Jalur Alternatif Mudik Dan Balik Dipersiapkan
http://cianjurkuinfo.blogspot.com/2015/07/jalur-alternatif-mudik-dan-balik.html

Ustad Meninggal Akibat Kecelakaan Sehabis Mengisi Kuliah Subuh
http://cianjurkuinfo.blogspot.com/2015/07/ustad-meninggal-akibat-kecelakaan.html

Tanpa Palang Pintu, Dua Pengendara Motor Terpental Kena Kereta Api Yang Lewat
http://cianjurkuinfo.blogspot.com/2015/06/tanpa-palang-pintu-dua-pengendara-motor.html

No comments:

Post a Comment