Tuesday, May 26, 2015

Diduga Rem Blong, Bus Wisata Seruduk Beberapa Mobil dan Motor

CianjurNewsFlash (CNF) - Diduga akibat rem blong, sebuah bus menghantam beberapa mobil dan juga motor. Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 21.00 wib, dijalan Ir. H. Juanda (Panembong), Selasa (26/5/15) malam.

Bus pariwisata dengan nomor polisi D 7564 A yang membawa rombongan wisata sekolah SDN Gentra Taman Kopo Indah, meluncur dari arah Cugenang menuju Panembong mengalami rem blong dan menabrak beberapa mobil yang ada didepannya yaitu carry, APV dan juga Avanza.

Tidak hanya itu dari arah berlawanan truk engkel juga menjadi korban dan motor serta angkot 05 A. Pejalan kaki pun menjadi korban yang akhirnya menabrak tembok depan pom bensin.

Dari kejadian tersebut dua orang tewas ditempat dan juga beberapa orang lainnya mengalami luka serius dan di bawa ke RSUD Cianjur.

KBO Sartlantas Polres Cianjur Iptu Wahyudin, mengatakan bahwa hasil identifikasi, lima kendaraan yang terkena hantaman bus tersebut. Belum bisa dipastikan penyebabnya namun dugaan sementara akibat rem blong (FI/ferrycia)

Info lainnya :

Tabrakan Beruntun menimpa 3 mobil dan motor
http://cianjurkuinfo.blogspot.com/2014/12/tabrakan-beruntun-menimpa-3-mobil-dan-1.html

No comments:

Post a Comment